Palu, Satusulteng.com – Seluruh rangkaian acara kegiatan baik itu lomba maupun ritual tradisi adat kaili dan pertunjukan dari daerah lain yang turut berpartisipasi pada kegiatan pelaksanaan Festifal Pesona Palu Nomoni (FPPN) dari tanggal 24 s/d 26 2016, secara resmi di tutup bapak walikota palu Drs.Hidayat, M.Si, pada Senin malam pukul 20.30 Wita (26/09/2016).
Penutupan FPPN di hadiri langsung oleh kelompok musik band ungu dan penyanyi solo ebiet G ade, selain itu begitu antusiasnya warga kota palu dan dari luar kota palu datang ke lokasi eks.pengaraman pantai talise kecamatan mantikulore.
Hasil pantauan wartawan media ini, nampak pak walikota palu mengunakan kemeja batik biru dan siga kuning begitu bahagia terpancar dari wajahnya setelah secara resmi seluruh rangkaian kegiatan acara FPPN 2016 berakhir.
Nampak juga hadir para unsur pimpinan SKPD propinsi dan kota palu serta perwakilan perbankan dan dunia usaha yang turut berpartisipasi dalam kegiatan di FPPN.
Sedangkan ketua panitia yang juga selaku wakil walikota palu Sigit Purnomo Said, terus memantau secara langsung persiapan panitia sampai di mulainya acara penutupan FPPN, dan saking sibuknya pak wakil walikota tidak sempat mengganti baju dinasnya saat acara penutupan di mulai sampai membaca sambutan penutupan laporan ketua panitia.
Acara penutupan FPPN berjalan lancar dan aman karena dari luar panggung utama aparat kepolisian polres palu dan satuan pol pp kota palu melaksanakan penjagaan secara rapi dan teratur, belum lagi saat masuk pintu utama lokasi acara penutupan pengamanan dari organisasi Pondasi Rakyat kota palu menjalankan tugas pengamanan bagi para tamu undangan sebelum masuk tenda utama dan mengatur penonton secara baik. (M.Nasir Tula)
Keterangan Gambar : Pasukan pengamanan Pondasi rakyat kota palu saat melakukan penjagaan di pintu masuk utama lokasi penutupan FPPN 2016.