Palu, SatuSulteng.com – Wali Kota Palu H.Hadianto Rasyid Amin, S.E menghadiri acara halal bi halal Forum Majelis Talim dan Kelurahan Tavanjuka.
Acara dilaksanakan di halaman pasar Moderen Tavanjuka pada Selasa malam 23-05-2023.
Hadir pula pejabat kecamatan Tatanga dan kelurahan Tavanjuka dan sejumlah tokoh masyarakat, pemuka agama dan pemuda.
Dikesempatan tersebut, Wali Kota Palu menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.
Halal bi halal ini sebagai upaya kita bersama dalam menguatkan tali silaturahim, tentunya silaturahim ini akan memperpanjang usia dan memperbanyak rezeki.
Wali Kota Palu juga menyampaikan progres capaian pembangunan di Kota Palu. Terkait dengan kendaraan pengangkut sampah khusus di sejumlah kelurahan dalam waktu dekat ini akan segera mendapatkannya.
Seperti di kelurahan Tavanjuka, Watusampu, Buluri, Tipo, Silae, Kabonena, Duyu dan Donggala Kodi semuanya akan segera dipasok kendaraan pengangkut sampah.
Sehingga di tahun 2024 mendatang seluruh kelurahan sudah memiliki armada pengangkut sampah. (*/Red)