Dalam sambutannya, wagub mengatakan pentingnya pendidikan sebagai investasi dan modal penting untuk meningkatkan daya saing dan kualitas SDM suatu bangsa dan negara.
“Oleh sebab itu, pembangunan suatu bangsa dan negara tidak akan mungkin berhasil dan berdayaguna bila tidak ditunjang SDM yang handal dan terampil,” tegasnya.
Disamping bertujuan menjaga kesehatan dan silaturahmi, wagub juga mengapresiasi jalan santai sebagai sarana memotivasi stakeholder pendidikan di Sulawesi Tengah.
“Saya percaya pada gilirannya akan meningkatkan akses dan kualitas layanan pendidikan kepada Masyarakat Sulawesi Tengah,” pungkasnya.
Jalan santai melewati rute Jalan Sam Ratulangi, Jalan Cut Mutia, Jalan Raja Moili, Jalan Raden Saleh dan seterusnya kembali ke Kantor Gubernur.
Pada kesempatan itu, juga diundi sejumlah doorprize seperti sepeda, kulkas, penanak nasi, kipas angin, dispenser dan setrika.
(Berita & Foto : Harold Humasprov)