Touna, Satusulteng.com – Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tojo Una Una Taslim DM Lasupu, SP, MT berharap sebagai pelaku birokrasi Kopri harus mampu memberikan kualitas kinerja, cinta pada pekerjaan, selalu tepat waktu dan tidak suka menyalahkan orang lain.
“Saya yakin bila seluruh anggota Korpri mampu menjadi aparatur yang memenuhi standar kualitas tersebut, maka reformasi birokrasi akan berjalan dengan baik dan prinsip pelayanan prima dalam rangka pelayanan publik akan terwujud,” kata Sekda Taslim DM. Lasupu, SP, MT saat membuka Musyawarah Daerah (Musda) dan rapat kerja Korpri ke-II tahun 2017, di Auditorium kantor Bupati setempat, Selasa (5/12).
Lanjutnya, jika anggota Korpri mampu menjadi pelopor dan pembina dalam mengubah masyarakat lingkungannya menjadi masyarakat yang berkualitas, maka bangsa Indonesia akan menjadi bangsa yang maju dan disegani oleh bangsa lain.
“Bagaimanapun kelancaran jalannya pemerintahan dan keberhasilan program-program yang dibuat pemerintah daerah, namun semua itu tidak terlepas dari peran birokrasi yang digerakan para apatur sipil negara,” ujarnya.
Karena itu, saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas ketulusan yang selama ini telah saudara-saudara berikan dimanapun saudara mengabdi, karena keberhasilan pemerintah dalam melaksanakan fungsi dan programnya karena peran dan andil saudara-saudara sekalian.
“Oleh sebab itu, gunakanlah forum ini sebagai tempat untuk bertukar informasi, berkoordinasi dan berkonsultasi untuk menyatukan persepsi demi keterpaduan dan sinkronisasi program korpri mulai dari pengurus pusat, provinsi dan sampai pada tingkat Kabupaten dan Kecamatan, demi kemajuan pembangunan di Kabupaten Tojo Una Una, khususnya program kegiatan yang dikelolah korpri itu sendiri,” tukasnya.(***).