Sekkot Palu Hadiri Peresmian Kantor Cabang Baru, Bank INA Diharapkan menjadi solusi sektor UMKM

Palu, SatuSulteng.com – Wali Kota Palu diwakili Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo, menghadiri peresmian kantor cabang Bank Ina Perdana Palu pada Rabu, (15/2/2023) di ruko Palu City Square, Kota Palu.

Peresmian tersebut ditandai dengan pengguntingan pita secara simbolis oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tengah, Novalina Wiswadewa, mewakili Gubernur Sulawesi Tengah didampingi Direktur dan jajaran Bank Ina Kota Palu.

Sekdaprov Novalina yang membaca sambutan tertulis Gubernur menyampaikan semoga jajaran Bank Ina Perdana Palu dapat memberikan pelayanan prima ke nasabah dan masyarakat Sulawesi Tengah.

Selain itu, mampu bekerjasama dengan pemerintah daerah dan stakeholder untuk memberi daya ungkit perputaran roda ekonomi, serta meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di Sulawesi Tengah.

“Untuk itu, momentum kehadiran Bank Ina Perdana, saya harap dapat menjadi solusi bagi sektor UMKM dan ekonomi kreatif dalam memajukan bisnisnya, agar nanti pelaku usaha bisa tumbuh berkembang bersama Bank Ina Perdana,” ungkapnya.

Sekdaprov juta berharap Bank Ina Perdana lebih memprioritaskan fasilitasi kepada nasabah yang betul-betul membutuhkan modal usaha untuk kegiatan-kegiatan produktif yang muaranya dapat meningkatkan kesejahteraan dan mengurangi kesenjangan sosial. (*/SS1)

Exit mobile version