Touna, Satusulteng.com -Selain melaksanakan tugasnya memberikan penyuluhan terkait kamtibmas, sikap membanggakan ditunjukkan Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Anggota Polsek Ampana Kota Aipda Anton Mahmud yang sehari-hari bertugas sebagai Bhabinkamtibmas Desa Padang Tumbou, Kecamatan Ampana Kota, Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) dalam melaksanakan tugasnya bisa berbaur bersama masyarakat.
Seperti hari-hari biasa Aipda Anton Mahmud melakukan kegiatan patroli ke desa binaan dan sambangi warganya yang kurang mampu untuk silaturahmi sekaligus mendekatkan diri dengan warga masyarakat, semua ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap warga masyarakat yang kurang mampu.
Kedatangan Aipda Anton selain melaksanakan patroli dialogis juga menyambangi warga kurang mampu untuk memberikan bantuan sembako dan pakaian bekas layak pakai kepada warga RT. 10, Dusun 3 Desa Padang Tumbuo Ibu Dija (65) dan dan bapak Mbude (65).
Kedua warga binaanya itu merupakan warga kurang mampu yang hidup sebatangkara dan sakit-sakitan yang tinggal di sebuah pondok berukuran kecil. Ditambah lagi mereka tidak mempunyai penghasilan dan hanya mengharapkan sesuap nasi dari tetangga.
Walaupun tergolong warga miskin Ibu Dija dan bapak Mbude hingga saat ini juga tidak pernah menerima bantuan raskin serta bantuan apapun dari pemerintah Desa sebagai pengelola Anggaran Dana Desa.
Selain menyantuni kedua warganya sebagai Bhabinkamtibmas Aipda Anton melaporkan hal tersebut ke pemerintah Desa serta membawa Ibu Dija dan bapak Mbude ke Kantor Desa untuk pengurusan pembuatan KTP/KK.
“Meskipun nilainya tidak seberapa, semoga bisa mengurangi bebannya. Dengan kepedulian kita, masyarakat juga akan peduli terhadap Polri, dan tentunya menambah kepercayaan dan kecintaan masyarakat kepada anggota Polri,” kata Aipda Anton.
Warga masyarakat yang menerima bantuan mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan, dan kepedulianya.(Yahya).