Palu, Satusulteng.com – Tak lama lagi Pemilihan Kepala Daerah (pilkada) serentak akan dilakukan dilima Kabupaten di sulteng. Tetapi dua Kabupaten yang berada disulteng akan menjadi titik fokus dari Partai Amanat Nasional untuk memenangkan pilkada pada tahun 2017 mendatang,sebagaimana dengan penjelasan Koordinator Wilayah (Korwil) PAN Basiruddin siapa yang akan di calonkan Bupati dan Wakil Bupati dari Kabupaten Buol dan Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) nantinya kita bisa ketahui pada tanggal 27 Juli .
Koordinator Wilayah PAN Sulawesi Tengah Basiruddin mengatakan, sesuai dengan sambutan dari ketua umum Zulkifli Hasan pada 27 Juli nantinya PAN akan melakukan silahturahmi, halal bi halal dengan beberapa calon Bupati dan Wakil Bupati yang telah mendaftar di PAN pada Pilkada 2017 nantinya..
“Dalam acara silaturahmi ini yang diundang adalah ketua DPW dan Sekretaris, dan Ketua POK” Ujarnya.saat ditemui media ini beberapa waktu lalu,
Korwil Sulteng ini juga menyatakan, bahwa Partai Amanat Nasional tak memungut uang untuk kursi dalam pencalonan Bupati dan Wakil Bupati. Namun bila sekedar untuk hal-hal biaya bagi pengurus dalam hal ini foto copy dan uang makan tak masalah asalkan tak melebih dari satu juta rupiah. Jelasnya.
Lanjut Basiruddin mengungkapkan, bahwa sejauh ini nama yang mendaftar ke PAN untuk Pilkada ada tujuh nama yang berada di kabupaten Bangkep. Sementara untuk kabupaten Buol ada sembilan nama yang mendaftar, dari dua kabupaten tersebut masing- masing turut juga calon dari petahana yang mendaftarkan dirinya ke PAN.
Menurutnya, didalam aturan politik bahwa calon dari petahana memiliki peluang yang kuat untuk memenangkan Pilkada. Namun sesuai dengan asas yang dipakai di Republik Indonesia Asas Demokrasi pastinya akan melihat dari hasil survey dahulu, bila mana survey tersebut calon itu kuat pastinya pan akan mendukung sepenuhnya. Ujarnya
“Di dalam suatu aturan politik kaki seorang inkuben lebih kuat. Tapi proses demokrasi kadang-kadang harus diputuskan dengan berlapang dada. Karena DPP yang putuskan calon dari pada PAN. Siapapun yang diputuskan DPP pada 27 itu adalah calon dari pada PAN,” katanya.
Dia menyatakan bahwa dari hasil survey PAN masing- masing kandidat di Kabupaten Buol dan Bangkep memiliki peluang yang sama untuk menang. .
” Siapapun kandidat yang akan didukung itulah hasil dari survei PAN,” ungkapnya. (Eky)