Palu, SatuSulteng.com – Bulan Suci Ramadhan adalah momentum untuk menghadirkan kasih sayang, mengontrol hawa nafsu dan memohon rahmat pengampunan kepada Sang Pencipta. Perwujudan ini harus disambut dengan hati yg gembira.
Untuk itu, Ikatan Alumni SMA Negeri 2 (IKASMADA) Palu Angkatan 2003, akan menggelar kegiatan Anjangsana Ikasmada 2003 dengan mengangkat tema “Ramadhan Ceria”, yang akan dilaksanakan mulai tanggai 26 Maret hingga 23 April 2023.
Ketua Pelaksana Harian Ikasmada 2003, Valentino Jeraman, kepada media ini mengatakan, memasuki bulan Ramadhan dengan hati yang gembira, bukan hanya menjadi perasaan mayoritas umat muslim tapi juga dirasakan seluruh umat manusia.
“Oleh sebab itu, tema Ramadhan tahun ini adalah Ramadhan ceria, untuk mewakili sebuah ekspresi hubungan antar manusia menuju kedamaian,” ujarnya, Kamis, (23/3/2023).
Ia menambahkan, untuk bentuk kegiatan diantaranya yakni membersihkan tempat ibadah, donasi ke Yayasan Panti Asuhan, buka puasa Bersama dan silaturahmi.
“Rumah ibadah yang di bersihkan tidak hanya mesjid tapi rumah ibadah lainnya seperti Gereja dan Pura. Konsep buka puasa bersama yaitu One take One atau satu bawa satu, dimana kita mengajak saudara kita yg muslim untuk menghadiri acara tersebut, sekaligus menjamunya. Yang diajak adalah saudara kita yg berkekurangan,” kata Valentino, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Pemuda Katolik Komda Sulawesi Tengah ini.
Sementara itu, Nursia Nontji, Koordinator Bidang Kerohanian, mengatakan, semua umat muslim bergembira menyambut bulan Ramadan dan Hari Raya, karena tidak hanya berdampak kepada sesama tapi yg berbeda juga.
“Semangat kegembiraan ini yg harus kita wujudnyatakan, menghadirkan keceriaan di bulan ramadhan untuk semua, dan untuk pendanaan kegiatan ini adalah swadaya anggota alumni 2003,” ungkapnya.
Ia mengatakan, mereka tidak punya target khusus, namun kegembiraan menyambut ramadhan harus dirasakan bukan hanya buat saudara kita yg muslim tapi untuk semua orang. “Harapannya kedamaian dan semakin mempererat persaudaraan sejati sebagai sesama anak bangsa,” katanya. (SS1)