Touna, Satusulteng.com – Bupati Tojo Una-Una (Touna) Mohammad Lahay, SE, MM resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan puluhan Kepala Desa di Kabupaten Toouna hasil pemilihan kepala Desa serentak tahun 2019.
Pelantikan ini dilaksanakan di empat Kecamatan yaitu Kecamatan Ampana Tete digelar pada Selasa (14/01/2020), Kecamatan Una-Una pada Kamis (16/01/2020), Kecamatan Walea Besar pada Jumaat (17/01/2020), dan Kecamatan Ulubongka pada Senin (20/01/2020).
Bupati Touna Mohammad Lahay dalam sambutanya menegaskan bahwa Pengelolaan dana Desa saat ini tengah menjadi perhatian serius dari berbagai pihak, termasuk dari aparat penegak hukum, sehingganya ini menjadi catat serius bagi Kepala Desa terpilih.
“Saya sangat mengharapkan seluruh Stake Holder Desa, terutama instansi terkait yang mempunyai fungsi pembinaan, pengawas dan pemeriksaan atas penyelenggaraan pemerintah desa agar besama-sama dan bersinergi melakukan pembinaan, mengarahkan dan mengawasi penyelenggaraan Pemerintah Desa sehingga terwujud tata kelola pemerintah desa dan tata kelola keuangan desa yang berkualitas dan dapat dipertanggung jawabkan,” pintanya.
Bupati juga berpesan kepada seluruh Kepala Desa yang baru saja dilantik bahwa seorang Kepala Desa lebih rajin turun kelapangan pastikan semua pelayanan program dan kegiatan tepat guna dan tepat sasaran.(yya).