Palu, Satusulteng.com – Pada hari Kamis, tanggal 21 April 2016 pukul 07.15 Wita Kepolisian Resor Palu lewat Sat Binmas Polres Palu melaksanakan apel bagi seluruh Bhabinkamtibmas yang dilaksanakan di Mako Polres Palu Apel Bhabinkamtibmas tersebut diikuti oleh seluruh Bhabinkamtibmas Polres Palu. Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Palu AKP. Widodo Sugiharto S.sos , MH.
Dalam apel tersebut AKP. Widodo Sugiharto S.sos , MH. Menerangkan bahwa apel Bhabinkamtibmas dilaksanakan dalam rangka kesiapan Bhabinkamtibmas untuk mengikuti apel gelar Bhabinkamtibmas di Polda Sulawesi Tengah yang akan dilaksanakan pada tanggal 22 April 2016 .
Beliau juga menegaskan perintah dari Kapolri Jendral Polisi Badrodin Haiti tentang fungsi dan tugas-tugas pokok Bhabinkamtibmas.
Menurut pasal 1 angka 4 peraturan Kapolri Nomor 3 tahun 2015 tentang Pemolisian Masyarakat bahwa yang dimaksud dengan Bhabinkamtibmas ( Bhayangkara Pembina Masyarakat ) adalah pengemban polmas di desa/kelurahan. Selain itu juga dilaksanakan pengecekan kerapian dan sikap tampang dari para Bhabinkamtibmas.
Pada pukul 07.45 apel selesai dilaksanakan dan Bhabinkamtibmas kembali untuk melakukan tugasnya.
Harapan dilaksanakannya apel Bhabinkamtibmas tersebut adalah agar seluruh anggota Bhabinkamtibmas dapat meningkatkan kemampuan , kesiapan dan kinerja dalam rangka menjamin terwujudnya keamanan dan ketertiban masyarakat. Diharapkan juga anggota Bhabinkamtibmas dapat mengenali daerah tugas dan karakteristik warganya , memupuk sinergitas dan hubungan baik dengan masyarakat.