Touna, Satusulteng.com – Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Brigjen Pol Drs. Rudi Sufahriadi melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Mapolres Tojo Una-una, Jumat (20/5) sekitar pukul 08.30 Wita setelah menempuh perjalanan darat dari Poso.
Kapolda Sulteng beserta rombongan diterima langsung Kapolres Touna AKBP Benni Baehaki Rustandi, Wakapolres Touna, Kompol Hidayat, para Kabag, Kasat, Kapolsek serta perwira dan anggota jajaran Polres Touna. Kunjungan kerja ke Polres Touna merupakan kunker pertama sejak menjabat Kapolda Sulteng.
Kapolres Touna AKBP Benni Baehaki Rustandi S.IK dalam pertemuan dengan Kapolda Sulteng serta rombongan yang digelar di Aula Mapolres menyampaikan, situasi Kamtibmas, tofografi wilayah serta jumlah dan keadaan pesonil Polres Touna.
Dalam arahannya Kapolda Sulteng, Brigjen Pol Drs. Rudi Sufahriadi, memberi penekanan kepada seluruh personil Polres Touna, untuk mempertahankan situasi kamtibmas serta meningkatkan kinerja yang selama ini telah dilakukan dengan baik.
“Bersyukur dengan apa yang dimiliki, bergaul dan membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan serta selalu menjadi contoh yang baik dilingkungan keluarga, kantor dan dilingkungan masyarakat,” tegasnya.
Setelah selesai melakukan tatap muka Kapolda Sulteng meninjau langsung pembangunan fasilitas kantor Satuan Intelkam, Satuan Reskrim serta gedung pertemuan yang sementara tahap pembangunan.( *** ).