Bimtek Managemen Resiko, Imran : Menjadi Landasan Kokoh Keberhasila Koperasi

Palu, SatuSulteng.com – Wali Kota Palu diwakili Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kota Palu, Imran Lataha, S.E, M.Si menghadiri Bimtek Managemen Resiko dalam Pengelolaan Koperasi Simpan Pinjam.

Bimtek itu bertempat di Palu Golden Hotel, Jl Raden Saleh Kelurahan Besusu Barat pada Selasa 01-08-2023. Hadir mendampingi Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Tenaga Kerja Palu, Setyo Susanto,

Kegiatan tersebut berlangsung selama 3 hari, tanggal 2 hingga  4 Agustus 2023.

Asisten 3 menyampaikan kegiatan bimtek ini merupakan salah satu langkah kongkret dan serius dari Pemerintah Kota Palu untuk meningkatkan kualitas pengelolaan koperasi simpan pinjam di wilayah ini.

“Koperasi simpan pinjam ini memainkan peran yang sangat penting dalam perekonomian lokal terutama mendorong perkembanvan UMKM serta memberikan dukungan bagi tenaga kerja di Kota Palu,” ucapnya.

Ia mengatakan sebangak 45 peserta yang hadir akan memperoleh wawasan dan pengetahuan mendalam terkait manajemen risiko yang efektif dalam pengelolaan koperasi simpan pinjam.

“Managemen risiko yang baik akan menjadi landasan kokoh dalam menjaga keberhasilan koperasi dalam memberikan layanan finansial,” ujar Imran.

Menurut Imran tantangan ekonomi dan perubahan yang dinamis tidak bisa dihindari.

“Oleh karena itu koperasi ini harus mampu beradaptasi dan mengantisipasi perubahan tersebut,” katanya.

Ia berharap Bimtek ini dapat memberikan panduan dan sokusi dalam menghadapi berbagai risiko yang dihadapi koperasi, baik operasional, keuangan maupun eksternal. (*/Red)

Exit mobile version