Asisten II Setda Kota Palu Hadiri Pembukaan Sulteng Berdaya Festival Kelurahan Duyu 2024

Palu, SatuSulteng.com – Keanekaragaman budaya merupakan kekayaan yang wajib dilestarikan oleh masyarakat. Termasuk di kegiatan Sulteng Berdaya.

Hal ini disampaikan Walikota Palu yang diwakili Asisten 2 Setda Kota Palu dr.H.Husaema, M.M, M.Kes saat membuka acara Sulteng Berdaya Festival Kelurahan Duyu 2024.

Acara dilaksanakan di taman Huntap Duyu pada Jumat malam 12-01-2024. Adapun tema yang diusung bertajuk Masangu Mompakaroso Posampe Suvu.

Dikesempatan tersebut, Asisten 2 menyampaikan apresiasi kepada pihak kelurahan Duyu dengan elemen masyarakatnya yang telah menginisiasi kegiatan yang lebih mengusung muatan budaya lokal.

Selain itu, dari kegiatan ini juga agar para generasi-generasi selanjutnya mengetahui kebudayaan lokal yang kita miliki selama ini sangatlah beragam dan sangatlah menarik.

Tentunya melalui Sulteng Berdaya Festival Kelurahan Duyu 2024 ini memjadi momentum di kelurahan Duyu dan juga dismua kelurahan dalam wilayah Kota Palu dalam melestarikan budaya lokal yang sangat beragam. (*/Red)

Exit mobile version