Asisten II Ikuti Rakor Pengendalia Inflasi Daerah Bersama Mendagri RI

Palu. SatuSulteng.com – Wali Kota Palu diwakili Asisten II bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Palu, dr. Husaema, MM mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah tahun 2023 pada Senin, 12 Juni 2023.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Tito Karnavian tersebut diikuti Asisten Husaema secara virtual dari ruang rapat Bappeda Kota Palu.

Mendagri Tito Karnavian menyampaikan bahwa berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) pertanggal 05 Juni 2023, Konfisi inflasi 2023 (y-on-y), tingkat inflasi tahunan mengalami penurunan.

“Perkembangan inflasi tahun ke tahun yakni Mei 2023 terhadap Mei 2022 yakni 4,00%,” kata Mendagri.

Mendagri menekankan ada beberapa yang memerlukan atensi supaya dapat dikendalikan karena di atas nasional.

Tingkat provinsi di antaranya Provinsi Maluku di angka 5,06%, Kota Ternate di angka 5,71%, dan Kabupaten Sumenep Jawa Timur di angka 5,44%.

Direktur Statistik Harga BPS, Windhiarso P.A. Putranto dalam paparanya terkait indeks perkembangan harga sampai dengan Minggu kedua Juni 2023 menjelaskan, inflasi masih menunjukan ke arah yang lebih baik.

Inflasi Bulan ke Bulan yakni Mei 2023 terhadap April 2023 di angka 0,09%, Inflasi Tahun ke Tahun yakni Mei 2023 terhadap Mei 2023 di angka 4,00% dan Inflasi Tahun kalender yakni Mei 2023 terhadap Desember 2023 di angka 1,10%.

“Namun demikian tetap perlu diwaspadai terkait dengan inflasi di kelompok makanan, minuman dan tembakau dimana kelompok ini memberikan andil baik month-to-month (m-t-m) maupun year-on-year (y-o-y) yang relatif tinggi,” tutur Windhiarso.

Dijelaskan komoditas penyumbang utama kenaikan Indeks Perkembangan Harga (IPH) di sejumlah kabupaten/kota sampai dengan Minggu pertama Juni 2023 adalah daging ayam ras, telur ayam ras, cabai merah dan cabai rawit.

Sementara itu, komoditas penyumbang utama penurunan IPH di sejumlah kabupaten/kota sampai dengan Minggu Pertama Juni 2023 adalah bawang merah, cabai rawit, beras dan cabai merah. (*/Red)

Exit mobile version