Touna, Satusulteng. com – Wakil Bupati Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) Admin AS. Lasimpala, S.IP melaksanakan tatap muka bersama masyarakat pedesaan yang berada di 6 Desa di Dataran Bulan, Kecamatan Ampana Tete, Kabupaten Touna, Senin 7 Agustus 2017.
Tatap muka yang di pusatkan di Desa Mpoa, Dataran Bulan tersebut turut dihadiri Ketua DPRD Touna Gusnar Sulaeman, SE, Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten, Kepala Dinsos Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Kepala Dinkes Pengendalian Penduduk dan KB, Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan LH, Kepala Dinas PU Tata Ruang dan Perhubungan, Sekertaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga dan Kabag Humas dan Protokol Pemda Touna.
Kunjungan Wakil Bupati Admin AS. Lasimpala S.IP bersama rombongan disambut dengan antusias oleh masyarakat Dataran Bulan. Masyarakat tampak semangat ingin mengenal dekat sosok Wakil Bupati Touna yang baru kali pertama mengunjungi wilayah Dataran Bulan walaupun dalam kondisi hujan.
Wakil Bupati Admin AS. Lasimpala S.IP dalam sambutannya menyampaikan tujuan kedatangan saya datang ke Dataran Bulan untuk melihat langsung kondisi hidup-kehidupan masyarakat Desa Mpoa pada khususnya dan Dataran Bulan pada umumnya.
“Oleh karena itu saya membawa para Kepala Dinas terkait untuk menjawab langsung kebutuhan-kebutuhan dan permasalahan yang terjadi di masyarakat Dataran Bulan baik dari sisi kesehatan, pendidikan maupun kebutuhan dan permasalahan lainnya,” kata Wabup.
Dia berharap, dengan kedatangan kami agar masyarakat bisa memberikan dan menyampaikan pikiran-pikiran kepada kami. Sehingga kami berbuat, bekerja dan berpikir tidak keluar dari pikiran masyarakat.
“Kalau ada tidak pas, maka kami akan luruskan, mencari solusinya sehingga masyarakat dapat mendengarkan langsung dari kami,” tukasnya.