Palu, SatuSulteng.com – Wakil Wali Kota Palu, dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK.,M.Kes menghadiri Puncak Halal bihalal Polresta Palu dan masyarakat pada Minggu, 07 Mei 2023 di Jalan Samratulangi, Kota Palu.
Halal bihalal ini dilaksanakan sejak tadi pagi dengan berbagai rangkaian kegiatan, seperti jalan santai, fun zumba, lomba-lomba dan lainnya.
Kegiatan tersebut ditutup dengan pengumuman pemenang Lomba Siskamling (Sistem Keamanan Lingkungan) tingkat Kota Palu.
Adapun pemenang Lomba Siskamling, juara 1 berhasil diraih oleh Pos Kamling RT 1/RW 5 Kelurahan Silae.
Sedangkan juara 2 berhasil diraih oleh Pos Kamling RT 2/RW 1 Kelurahan Kabonena, dan juara 3 berhasil diraih oleh Pos Kamling RT 4/RW 6 Kelurahan Pengawu.
Dalam kesempatan ini, Wakil Wali Kota Reny bersama Kapolresta Palu, Kombes Pol. Barliansyah, S.I.K., M.H menyerahkan langsung hadiah kepada para pemenang lomba Pos Kamling tingkat Kota Palu.
Wakil Wali Kota Reny menyampaikan terima kasih kepada Kapolresta Palu, yang telah menyelenggarakan event Halal bihalal yang luar biasa dan ditujukan untuk masyarakat Kota Palu.
“Atas nama Pemerintah Daerah, saya juga mengucapkan mohon maaf lahir dan batin,” ucapnya.
Ia meminta Kapolresta Palu agar jangan bosan-bosan menyelenggarakan event seperti ini, karena masyarakat Kota Palu senantiasa menanti. (*/Red)